Maaf..penulis sengaja memuat judul blog hari ini dengan kata "MACET" bukan karena terjebak dalam kemacetan lalulintas tapi "Macet" yang kumaksud adalah laptop. Ya..Hari ini betul-betul lagi bernasib sial; laptop yang kupakai sehari-hari ternyata mengalami error yang cukup lama. Saking lamanya menunggu, sampai harus restart laptop tersebut berulang-ulang. Namun teknik "Restart" yang kupakai ternyata tidak berjalan mulus. Laptopku masih tetap lambat dan lambat. Penulis telah mencoba berbagai cara demi menyelamatkan data-data penting di laptop ini, tapi belum juga menemukan titik permasalahannya; hingga akhirnya penulis berkeyakinan pasti laptopku ini terserang Virus. Bagiku, laptop selain sebagai alat kerja juga sebagai media untuk melakukan komunikasi dengan dunia luar melalui internet. Kasus yang penulis alami hendaklah menjadi pelajaran bagi semua pengguna komputer atau laptop agar berhati-hati dalam mendowload file di internet, karena bisa saja mengalami nasib yang sama dengan penulis.
Lospalos dan Com Beach Resort Terletak diujung timur Negara Timor Leste, perjalanan darat membutuhkan waktu 2 jam 30 menit dari Dili ke Lospalos. Kinamoko ya..itulah nama yang sering digunakan untuk menyebut orang lospalos. Kondisi wilayahnya datar seperti Suai. Sepanjang perjalan kita akan melihat hamparan sawah disekitar wilayah manatuto, bemase, laga, hingga laiwai perbatasan antara distrik Baucau dan Lospalos. Selain hamparan sawah, kita juga akan melihat secara dekat kerbau, sapi, kuda, domba, kambing berlalu lalang di persawahan dan pinggir-pinggir jalan. Selain pemandangan alam yang indah, kita juga akan melihat secara dekat kehidupan masyarakat di pedesaan. Rata-rata sistem pengelolahan sawah dan ladang masih menggunakan sistem tradisional. Kalau musim hujan tiba, sawah dan ladang akan terlihat menghijau tapi setelah musim kemarau tiba semuanya akan mengiring tak terurus. Masyarakat petani di daerah tidak diajarkan bagaimana mencari alternative usaha lain dalam menghadapi musim...
Comments