Source: http://ifixit.org/3001/how-one-teacher-built-a-computer-lab-for-free/ |
Source: http://ifixit.org/3001/how-one-teacher-built-a-computer-lab-for-free/ |
Adalah seorang Robert litt seorang guru yang punya dedikasi tinggi untuk membangun lab computer ini. Robert litt mengajar di sekolah ASCEND (A School Cultivating Excellence, Nurturing Diversity). Awalnya sekolah ini tidak mempunyai lab komputer dan juga tidak ada komputer di ruang kelas. Maka pada tahun 2007 Robert Litt mendapat bantuan komputer sebanyak 18 buah. Namun kehadiran ke 18 komputer ini tidak banyak membantu. Selain sistem operasinya sangat lambat, juga terdapat banyak virus atau malware sehingga menyebabkan para siswa menjadi frustasi. Kebanyakan masalah yang terjadi pada komputer ini dapat diperbaiki dengan membersihkan atau menginstall ulang operasi sistem. Akan tetapi untuk membeli software yang baru akan membutuhkan biaya yang sangat mahal. Maka Robert Litt mulai mencari beberapa pilihan. Beberapa kenalan Robert Litt di distrik Alameda yang mendaur ulang komputer (computer recyclers) menyarankan kepada Robert untuk menggunakan operasi sistem yang gratisan, seperti GNU/Linux.Tidak berpengalaman di dunia open source gratisan, robert mulai mejelajah rana internet untuk mencari bantuan. Dari keingintahuan inilah robert mulai bergabung dengan Linux User Group, sebuah kelompok yang mendedikasikan diri untuk membantu masyarakat menggunakan software gratisan. Melalui bantuan Linux User group inilah robert bisa menggunakan software gratisan di komputer yang berjumlah 18 buah ini. Hasilnya diluar dugaan Robert, komputer yang sebelumnya lambat kini mulai cepat dalam waktu pemrosesan, bersih dari virus dan berfungsi dengan baik. Robert mulai senang begitupun dengan para siswanya. Kepala sekolahnya mulai lihat betapa semangat mereka, dan memutuskan untuk memberi Robert 4 jam per minggu untuk tidak mengajar dan memberinya waktu untuk mencari banyak komputer untuk di isi di Lab ASCEND. Dengan demikian Robert mulai dikenal sebagai "seorang guru yang mempunyai tugas khusus". Dari artikel yang ditulis di http://ifixit.org/3001/how-one-teacher-built-a-computer-lab-for-free/ ini para pembaca bisa menarik hikmah dibalik kisah perjuangan seorang guru yang begitu gigih dalam memajukan dunia ICT ditengah keterbatasan dana yang dimilikinya. Seperti kata Robert Litt diakhir artikel menyatakan" in a digital world, teachers are responsibile for making students “better digital citizens.”. Semoga kisah Robert Iitt bisa menginspirasi kita semua.
Comments